Berawal dari kecintaannya
terhadap dunia musik, penyanyi pendatang baru Eros Tjokro mengaku bahwa dirinya
mengalami dua fase dalam perjalanan kariernya. Pelantun lagu “Aku Cinta Padamu”
ini sangat gigih ketika menjalani fase pertamanya, hal tersebut terbukti dari video dirinya saat mengcover lagu-lagu dari musisi terkenal yang diunggah di akun Youtube miliknya (www.youtube.com/ErosTjokroMusic).
“Fase pertamaku dimana aku suka
banget musik, dimana aku manggung waktu kelas 3 SD sama kakakku, SMP mulai ikut
lomba band, SMA juga. Sampai pas aku lulus SMA pada tahun 2011, aku mulai upload-upload videoku di Youtube. Aku serius
di Youtube dari 2011 sampe 2015” Ujar Eros
Atas dasar kegigihan itulah, hingga akhirnya
pada tahun 2015 pemilik nama Lengkap Eros Ichsan Kertanegara Tjokro ini berhasil
menarik perhatian produser dari label Music Factory untuk menjalin sebuah kerja
sama.
“Akhirnya pada tahun 2015 aku ditemukan sama
Music Factory, merasa visi misi sama, lalu aku sign label. Nah disitu masuk fase kedua aku menjadi seorang profesional musician. Mulai dari tahun
ini sampai sekarang” Katanya.
Dengan terjunnya Eros didunia tarik suara yang memiliki warna musik Pop R&B, ia berharap dapat terus membuat karya yang mampu diterima oleh semua orang.
"Aku tumbuh mendengarkan musik hip-hop, R&B, rap. Tapi untuk sekarang aku pengen orang gak perlu mikir untuk dengerin musikku. Which is makanya aku pilih Pop. Karna Pop mudah diterima di semua kalangan. Tapi aku tetap kasih nuansa R&B, jadi Eros Tjokro-nya tetap 'kental' gitu" Tutur Eros.
Sherly/Adinda
0 komentar:
Posting Komentar