Kahitna: Kami Sudah Siap

Jakarta, 12 Februari 2016 – Penantian itu akhirnya akan segera terlaksana. Sabtu - 13 Februari 2016, promotor Berlian Entertainment menggelar perayaan ulang tahun ke-30 Kahitna. Pesta besar itu diselenggarakan dalam panggung musik istimewa di Jakarta Convention Center (JCC), bertajuk ‘Kahitna 30 Years Anniversary Love Festival’.

Bank BTN yang ikut ambil bagian dalam konser Kahitna kali ini, menganggap musik merupakan salah satu bagian dari kehidupan yang tentunya ada dalam hari-hari keluarga Indonesia. Untuk itu Bank BTN mensponsori ‘Kahitna 30 Years Anniversary Love Festival’.

Kahitna adalah band asal Bandung yang dimotori oleh Yovie Widianto mengajak Soulmate, sapaan khas penggemar, untuk menikmati hit-hit mereka sepanjang masa dalam konsep festival. Dalam satu hari mulai pukul 14.00 WIB hingga tengah malam penggemar disuguhkan beragam panggung musik yang diisi oleh para artis penyanyi dan band ternama. Jumlahnya tak kurang 20 orang atau grup band  ataupun vokal.

Mereka adalah Titi DJ, Tulus, Raisa, Isyana Sarasvati, RAN, Maliq n D’Essentials, HIVI, Kunto Aji, Yura Yunita, Teza Sumendra, Project Pop, The Overtunes, The Groove, Soundwave, B3, 5Romeo, Soulvibe hingga Laid This Nite dan Mike’s.
Dalam konsep ‘tribute’ mereka akan membawakan hit-hit Kahitna dalam beberapa panggung musik yang dikonsep dengan beragam tema. Empat tema ‘Kahitna 30 Years Anniversary Love Festival’, yaitu ‘Love’, ‘Hope’, ‘Passion’, dan ‘Dreams’.

Panggung ‘Love’ adalah yang terbesar, menempati Plenary Hall JCC. Personil Kahitna, yaitu Yovie Widianto (keyboard/piano), Hedi Yunus (vokal), Carlo Saba (vokal), Mario Ginanjar (vokal), Doddy Is (bas), Harry Suhardiman (perkusi), Budiana (drum), Andrie Bayuadjie (gitar) dan Bambang Purwono (keyboard), akan mengisi panggung itu di puncak pada Sabtu malam. “Kami sudah siap menghibur penggemar,” jelas Yovie Widianto.

Share on Google Plus

About Unknown

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar