LOCALFEST.co.id 5.2 Jakarta



JAKARTA, TIME’Odds – Untuk kelima kalinya event LocalFest diadakan di Jakarta pada 31 Maret – 3 April 2016 di area Lotte Shopping Avenue.

LocalFest merupakan sebuah urban creative festival yang bertujuan untuk memberdayakan potensi lokal dalam generasi muda Indonesia melalui creative exhibition, fashion, culinary, music performance, dan talkshow.

“Local.co.id merupakan “melting pot” dari potensi-potensi industri kreatif lokal yang dapat diketahui melalui teknologi informasi, seperti website, sehingga dapat meningkatkan pasar dari produk lokal itu sendiri. Tujuannya agar ­brand-brand dan potensi lokal ini dapat dikenal luas dan mendunia, karena kualitas dan kreatifitasnya juga tidak kalah dengan negara lain,” ungkap Sayed Muhammad, selaku Founder & CEO Local.co.id.

Local.co.id merupakan gerakan yang bertujuan mempromosikan dan memberdayakan potensi lokal industri kreatif Indonesia, yang dapat diakses melalui media informasi dan teknologi yang terintegrasi. Seiring dengan kemajuan internet, hadirnya Local.co.id mempermudah potensi-potensi kreatif Indonesia untuk dikenal oleh masyarakat luas dan dunia.

LOCALFEST 5.2 kali ini menghadirkan lebih dari 130 produk-produk lokal yang semakin beragam, terdiri dari fashion brand, food stall dan produk lainnya. Terdapat juga kegiatan urban creative lainnya, seperti music performance yang dimeriahkan oleh Sore, Pure Saturday, The Adams, Float, Kelompok Penerbang Roket, Stars and Rabbit, Danilla, dan Elephant Kind.


Untuk tahun ini berbagai talkshow dalam event LOCALFEST 5.2 akan membahas mengenai creative industry, seperti salah satu temanya “How Brands Can Work with Bloggers and Influencers” yang akan dibawakan oleh Ayla Dimitri dan Marischka Prudence.
Share on Google Plus

About Unknown

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar